Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Bakauheni Tujuan Pelabuhan Merak Meningkat Dibanding Tahun Lalu -->

Iklan Semua Halaman

Arus Balik Lebaran di Pelabuhan Bakauheni Tujuan Pelabuhan Merak Meningkat Dibanding Tahun Lalu

Pulo Lasman Simanjuntak
23 Juli 2015
Salah satu kapal penyeberangan yang juga digunakan untuk mengangkut arus mudik dan balik Lebaran tahun ini bersandar di Pelabuhan Merak , Banten.Foto diambil belum lama ini. (Foto: Jhonnie Castro/eMaritim.Com)

,eMartim.Com,-PT Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry (Persero) mencatat, arus balik Lebaran 2015 di Pelabuhan Bakauheni tujuan Merak meningkat dibanding tahun lalu.

Tercatat, total penumpang hingga H+2 Lebaran 2015 sebanyak 140.887 orang dengan jumlah 180 trip. Sedangkan pada  H+2 tahun 2014 hanya tercatat sebanyak 65.569 dengan jumlah 197 trip.

Koordinator Posko Lebaran ASDP di Road Transport Traffic Management Center (RTTMC) Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Andri Heryadi, mengatakan lonjakan penumpang terjadi karena banyaknya pemudik yang pulang ke kampung halamannya pada Lebaran kali ini.

Sementara itu, puncak arus balik diprediksi akan terjadi malam nanti, karena Rabu 22 Juli 2015 masa cuti bersama telah berakhir.

"Untuk PNS itu puncak arus balik hari ini, karena mereka akan bekerja besok," ujar Andri di RTTMC seperti dikutip dari www.viva.co.id , Kamis pagi (23/7/2015).

Menurut dia, untuk puncak arus balik pekerja non PNS dan pelajar akan terjadi pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu. "Tapi, puncak yang sebenarnya itu akan terjadi pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu, karena pekerja swasta  mulai bekerja hari Senin depan dan masa tahun ajaran baru," tuturnya.

PT ASDP juga mencatat jumlah roda dua arus balik yang menyeberang ke pulau Jawa hingga H+2 tercatat sebanyak 13.455 unit sedangkan roda empat sebanyak 16.169 unit.

"Peningkatan penumpang dan kendaraan saya kira masih akan lebih banyak pada hari Sabtu dan Minggu," kata Andri. (jitro kolondam/pls)